CATAT... Daftar 12 PTS Bermasalah yang Berstatus dalam Pembinaan

Kabar maraknya kampus swasta yang ditutup Kemristek-DIKTI hingga detik ini masih terus bermunculan. Berbagai problem yang dihadapi PTS menjadi penyebab pemerintah membekukan kampus swasta, salah satunya adalah problem internal. Mulai dari jumlah rasio dosen dan mahasiswa yang tidak balance, administrasi yang tidak memadai dan lainnya. Sementara banyak kampus kini terus berlomba-lomba mencari mahasiswa sebanyak-banyaknya, ada juga yang menggratiskan biaya kuliah. (Baca Semua Kampus di Indonesia Diminta Gratiskan Kuliah Kedokteran.)

Ketua Kopertis Wilayah I Sumatera Utara, Prof Dian Armanto menyebutkan, 12 PTS di Sumut berstatus pembinaan. Artinya, kampus-kampus tersebut mengalami beberapa permasalahan seperti membuka kelas jauh di luar domisili tanpa izin kopertis.


PENYEBABNYA, Dosen tetapnya tidak sampai berjumlah enam orang yang berkualifikasi S2 per program studi, rasio mahasiswa dan dosen yang tidak sebanding dan yang paling berpengaruh adalah adanya konflik internal antara pimpinan.
Kabar lainnya : Menpora Usul Gaji PNS 'Dipotong' untuk Biaya Rio Haryanto Mengikuti F1
Berikut daftar ke-12 PTS yang statusnya dalam pembinaan.
  1. Politeknik Swadaya
  2. Politeknik Tugu 45 Medan
  3. Politeknik Yanada
  4. Politeknik Trijaya Krama
  5. Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Medan
  6. Akademi Kebidanan Eunice Rajawali Binjai
  7. Politeknik Profesional Mandiri
  8. AMIK Stiekom
  9. Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Benteng Huraba
  10. Sekolah Tinggi Kelautan dan Perikanan Indonesia Medan
  11. STIE Swadaya
  12. STBA Swadaya Akademi Keuangan dan Perbankan Swadaya
Meskipun kampus-kampus tersebut dalam status pembinaan, mereka masih tetap diperbolehkan menerima mahasiswa baru dan tentunya menyelenggarakan pendidikan. Mereka akan menjalani pembinaan selama enam bulan untuk memperbaiki masalahnya. Kopertis akan melihat perkembangan mereka. Kalau tidak sanggup untuk memperbaiki, kita juga akan usulkan agar ditutup,” tegas Dian Armanto.

Sumber : http://www.jpnn.com/read/2016/03/02/360609/Tiga-PTS-Resmi-Ditutup,-12-Masih-Dibina-
CATAT... 12 PTS Bermasalah dan Berstatus dalam Pembinaan, Ini Daftarnya
Ilustrasi Wisudawan
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+