Subhanallah... Musa Berhasil Harumkan Nama Indonesia Melalui Alquran

Kabar gembira atas keberhasilan hafidz cilik asal Indonesia yang meraih juara 3 MHQ Internasional sungguh membanggakan. Bagaimana tidak, negeri ini menjadi sorotan dunia Internasional karena aksi memukau bocah sang penghapal Alquran tersebut. Baca juga PP Muhammadiyah Resmi Tetapkan Awal Ramadhan 1437 H, Berikut Detail Lengkapnya

MUSA La Ode Abu Hanafi telah membawa nama Indonesia di kancah internasional. Dia berhasil menyabet juara tiga kompetisi hafiz (penghafal Alquran) pada Musabaqah Hifzil Quran (MHQ) Internasional di Sharm El Sheikh, Mesir.


Prestasi Musa tersebut sontak disambut gembira masyarakat Indonesia. Bahkan, pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kairo, Mesir, pun angkat bicara. “Delegasi cilik Indonesia, Musa, telah berhasil meningkatkan kecintaan bangsa lain terhadap Indonesia,” ujar Koordinator Fungsi Penerangan, Sosial, dan Budaya (Pensosbud) KBRI Kairo Lauti Nia Sutedja.

Malahan, banyak yang menyebut kehebatan Musa mampu menghafal Alquran 30 juz sebagai mujizat. "Banyak peserta yang menyebutnya sebagai mukjizat," imbuh Lauti.

Meri Binsar Simorangkir, KUAI KBRI Kairo, mengaku bangga bahwa Musa yang masih kecil telah berhasil mengharumkan nama Indonesia melalui Alquran. Menurutnya, KBRI Kairo dalam hal ini sangat mendukung upaya Musa dalam meraih prestasinya karena ia membawa nama Indonesia.

Sumber : http://www.jpnn.com/read/2016/04/19/386101/Musa-Banyak-yang-Menyebutnya-Mukjizat-
Subhanallah... Musa Berhasil Harumkan Nama Indonesia Melalui Alquran
Gambar : Facebook.com
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+