Download Juknis Penulisan Ijasah SD SMP SMA dan SMK Terbaru

Kabar sebelumnya terkait Contoh Blangko Ijazah Lengkap Mulai sd, smp, sma dan smk berdasarkan peraturan kepala badan penelitian dan pengembangan kementerian pendidikan dan kebudayaan nomor 028/h/ep/2015 tentang bentuk, spesifikasi, dan pencetakan blangko ijazah pada satuan pendidikan dasar dan pendidikan menengah tahun pelajaran 2014/2015. Lihat contoh blanko lengkap di SINI.

Kali ini admin Kabar Guruku akan membahas penulisan ijazah yang sesuai dengan peraturan resmi pemerintah sehingga tidak terjadi kesalahan pengisian ijazah. Sesuai edaran BSNP (Badan Standar Nasional Pendidikan) terkait Petunjuk Teknis Penulisan Ijazah tahun pelajaran 2014/2015 untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor 2380/H/TU/2015.

PEDOMAN DAN JUKNIS PENGISIAN / PENULISAN BLANGKO IJAZAH SATUAN PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH TAHUN PELAJARAN 2014/2015

PETUNJUK UMUM PENULISAN IJAZAH

  • Ijazah untuk SD, SDLB, SMP, SMPLB, SMA, SMALB, dan SMK hanya diterbitkan oleh satuan pendidikan yang sudah diakreditasi, sedang ijazah untuk Paket A, Paket B, dan Paket C oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.
  • Ijazah dan hasil ujian/daftar nilai ujian dicetak bolak-balik, Ijazah di halaman depan dan hasil ujian/daftar nilai ujian di halaman belakang.
  • Ijazah SD, SDLB, SMP, SMPLB, SMA, SMALB, dan SMK, diisi oleh panitia yang dibentuk kepala sekolah.
  • Ijazah Paket A, Paket B, dan Paket C diisi oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.
  • Ijazah ditulis tangan dengan tulisan huruf yang baik, benar, jelas, rapi, mudah dibaca, dan bersih dengan menggunakan tinta warna hitam yang tidak mudah luntur dan tidak mudah dihapus.
PENGISIAN HALAMAN DEPAN BLANGKO IJAZAH SD, SDLB, SMP, SMPLB, SMA, SMALB, dan SMK.
  1. Pengisian kepala sekolah adalah nama sekolah yang menerbitkan ijazah sesuai dengan nomenklatur.
  2. Pengisian nama pemilik ijazah menggunakan HURUF KAPITAL.
  3. Pengisian tempat dan tanggal lahir pemilik ijazah.
  4. Pengisian nama orang tua/wali pemilik ijazah.
  5. Pengisian no induk siswa pemilik ijazah sesuai dengan nomor induk siswa  pada suatu satuan pendidikan seperti tercantum pada buku induk.
Baca Daftar Siswa Peraih Nilai UN Tertinggi Tahun ini
PENGISIAN HALAMAN BELAKANG BLANGKO IJAZAH SD, SDLB, SMP, SMPLB, SMA, SMALB, dan SMK.
Pengisian nama pemilik Ijazah menggunakan HURUF KAPITAL.
Pengisian tempat dan tanggal lahir pemilik Ijazah.

Pengisian no induk siswa pemilik ijazah sesuai dengan nomor induk siswa  pada suatu satuan pendidikan seperti tercantum pada buku induk.
Pengisian nomor induk nasional pemilik Ijazah sesuai dengan nomor induk siswa yang tercantum pada buku induk. Nomor induk nasional terdiri atas 10 digit yaitu tiga digit pertama tentang tahun lahir pemilik ijazah dan tujuh digit akhir tentang nomor pemilik ijazah yang diacak oleh sistem di Kemdikbud. Lihat Website Resmi Kemdikbud

Pengisian Nilai Sekolah sebagai berikut:
Untuk SD dan SDLB adalah gabungan nilai rata-rata rapor dengan nilai ujian sekolah yang perbandingannya ditentukan oleh Dinas Pendidikan Provinsi atau Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota. Untuk SMP, SMPLB, SMA, SMALB, dan SMK adalah nilai gabungan rata-rata rapor dan nilai ujian sekolah dengan perbandingan antara 50% sampai dengan 70% untuk rata-rata Rapor dan antara 30% sampai dengan 50%  untuk ujian sekolah. Perbandingan ini ditentukan oleh satuan pendidikan. Pengisian Nilai Rata-rata Rapor, Nilai Ujian Sekolah, Nilai Sekolah untuk SMP, SMPLB, SMA, SMALB, dan SMK  dengan rentang nilai 0 -100 dengan satu desimal di belakang koma.

Download Pedoman / Petunjuk Teknis (Juknis) Penulisan Ijasah SD SMP SMA dan SMK Tahun 2015
Contoh Blangko Ijazah

Download Juknis Penulisan / Pengisian Ijazah di :

http://bsnp-indonesia.org/id/wp-content/uploads/2015/05/Surat-Edaran-Juknis-Penulisan-Ijazah-Tahun-2015.pdf
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+