Cara Mengikuti Proses Seleksi Guru Program SM 3T

Kabarnya tahun ini, pemerintah telah menyeleksi 3.140 calon guru untuk mengikuti Program Sarjana Mendidik di daerah Terdepan Terluar dan Tertinggal (SM3T), dari sekitar 18 ribu pelamar. Perlu diketahui bahwa SM 3T adalah program pengiriman ribuan guru ke berbagai pelosok negeri. Para guru yang tergabung dalam SM3T tidak hanya bertugas mengajar dan mendidik, tetapi juga mendorong kemajuan sekolah di tempat pengabdian mereka. Baca juga Syarat dan Tata Cara Mendaftar Jadi Guru Garis Depan (GGD)

Berikut Proses Seleksi yang harus dilalui untuk menjadi Guru di daerah 3T: 
  • Pertama, daftar secara online di website Kemenristek Dikti untuk program SM3T
  • Lalu, Mengikuti seleksi administrasi
  • Berikutnya tes secara online berupa ujian pengetahuan umum hingga kemampuan akademis sesuai bidang studi masing-masing
  • Jika lulus tes online, selanjutnya mengikuti proses wawancara
  • Dan menjalani tes kesehatan secara menyeluruh
  • Bagi yang lulus seleksi wawancara akan mengikuti masa pra kondisi
  • Peserta SM3T juga mendapat materi seputar bela negara, serta bagaimana bisa masuk ke dalam budaya yang baru. Ada juga materi untuk bisa bertahan hidup di alam bebas.
Demikian postingan terkait Cara Mengikuti Proses Seleksi Guru Program SM 3T yang dapat admin share, semoga bermanfaat!

Cara Mengikuti Proses Seleksi Guru Program SM 3T
Seleksi SM3T
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+