Perhatikan, Ketentuan Awal Penggunaan Aplikasi Dapodikdas V.4.0.0

Kabar penting bagi rekan operator sekolah yang hendak menggunakan Aplikasi Dapodikdas Versi Terbaru v.4.0.0 yang resmi telah dirilis beberapa hari yang lalu. Sebelum penggunaan Dapodikdas V.4.0.0, ada beberapa ketentuan yang haru diperhatikan agar memudahkan rekan OPS dalam mengolah data di Dapodikdas generasi ke-4 tersebut. Bac juga, Kabar Resmi dari Kemdikbud yang Meluncurkan Dapodikdas Terbaru Versi 4.0.0

Seperti kita ketahui, ada perbaikan atau pembaruan pada aplikasi Dapodikdas v.4.0.0 kali ini dibandingkan dengan versi sebelumnya. Bagi saudara yang ingin mengetahui daftar perubahan, perbaikan dan pembaruan isian data pada aplikasi Dapodikdas Versi 4.0.0 setidaknya ada 17 item penting. Silakan baca selengkapnya di SINI

Berikut Ketentuan Awal Sebelum Menggunakan Aplikasi Dapodikdas V.4.0.0

  1. Kode registrasi masih tetap sama dengan tahun sebelumnya, pastikan koderegistrasi ini bersifat rahasia, unik dan tidak diketahui oleh orang-orang yang tidak berkepentingan
  2. Jika koderegistrasi ini bocor/ DIKETAHUI OLEH ORANG LAIN YANG TIDAK BERTANGGUNGJAWAB hubungi dinas pendidikan setempat untuk dilakukan reset ulang koderegistrasi. Dampak dari reset koderegistrasi akan mencegah pengiriman data dari koderegistrasi lama.
  3. Sebelum insstal versi 4.00 harus dilakukan unistalasi aplikasi versi sebelumnya (3.03)
  4. Prosedur instalasi dan generate ulang prefill sama dengan aplikasi sebelumnya.
  5. Pastikan 1 sekolah hanya terinstal di 1 komputer, namun 1 komputer dapat digunakan lebih dari 1 sekolah dengan menggunakan kode registrasi yang berbeda (mengakomodir sekolah yang tidak memiliki computer).
  6. Selalu memeriksa web dapo.dikdas.kemdikbud.go.id untuk menjamin kesesuaian data di lokal aplikasi dengan di data yang diterima di server KEMDIKBUD.
  7. Pastikan data = fakta tanpa ada rekayasa, selalu memutakhirkan data sesuai dengan dinamika data yang ada di sekolah.
  8. Jika berpindah-pindah computer lakukan Siklus generate sync -ulang prefill. Prefill lama akan hilang dengan sendirinya setelah di registrasi (jangan dikoleksi/disimpan)
  9. Validasi di aplikasi tidak mencegah sinkronisasi , namun pastikan validasi = 0 untuk menjamin kualitas data sekolah anda lengkap, benar, mutakhir dan shahih.
  10. Koneksi internet hanya dibutuhkan saat melakukan sinkronisasi,
  11. Manfaatkan prosedur tambah peserta didik secara ONLINE (baca penjelasan) agar memudahkan operator bekerja secara efektif dan efisien (tidak input ulang dari awal)
Demikian postingan seputar Ketentuan Penggunaan Dapodikdas v.4 yang dapat admin Kabar Guruku share, semoga bermanfaat!!!
Ketentuan Awal Penggunaan Dapodikdas V.4.0.0
Ketentuan Menggunakan Dapodikdas V.4.0.0
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+