Resmi, Menteri Yuddy Putuskan Angkat Seluruh Honorer K2 Jadi CPNS Tanpa Tes

Kabar upaya demonstrasi para honorer kategori dua (K2)‎ nampaknya mulai memberikan hasil positif. Salah satunya rencana pemerintah mengangkat honorer K2 menjadi CPNS tanpa tes tahun ini. Tentu ini menjadi berita gembira karena kita ketahui cukup banyak honorer yang telah mengabdi puluhan tahun tetapi nasibnya belum jelas. Baca juga Begini Cara Honorer K2 Desak Menteri Yuddy Tepati Janji Pengangkatan Jadi CPNS Tanpa Tes

Dikutip dari jpnn.com, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi meminta seluruh honorer kategori dua (K2) untuk tidak mengait-ngaitkan lambatnya penanganan masalah K2 dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Demikian juga soal pengangkatan 5.421 guru bantu DKI Jakarta menjadi CPNS yang ternyata menggunakan PP 56/2012 dan sudah habis tenggat waktunya pada Desember 2014 lalu.
Kabar penting lainnya : Ancaman Menteri Yuddy Kepada PNS yang Terlibat Politik Praktis
Mengenai kebijakannya mengangkat seluruh honorer K2 menjadi CPNS tanpa tes, menurut Yuddy, sudah dipikirkan matang-matang berdasarkan masukan berbagai pihak terkait. "Setelah shalat Istiqharoh, saya mantap dengan pilihan mengangkat seluruh K2 menjadi CPNS," tandasnya.

Selengkapnya : http://www.jpnn.com/read/2015/09/16/326842/Yuddy-Putuskan-Angkat-Seluruh-Honorer-K2-jadi-CPNS-setelah-Salat-Istiqharoh-
Resmi, Menteri Yuddy Putuskan Angkat Seluruh Honorer K2 Jadi CPNS Tanpa Tes
MenPAN-RB
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+