Awas, Formasi dan Kuota CPNS Beredar di Internet, Ini Penjelasan KemenPAN-RB

Rencana pemerintah untuk merekrut CPNS dari tenaga honorer, PTT, dan pelamar dijadikan kesempapatan para calo untuk mendapatkan keuntungan finansial. Saat ini, aksi calo sudah merambat hingga di media sosial dengan menyantumkan jadwal penerimaan CPNS lengkap dengan kuota serta formasi jabatan yang akan diterima. Baca juga Kabar Menteri Yuddy Pastikan Tidak Ada Tenaga Honorer Bodong Lolos Jadi CPNS

"Kami menerima banyak laporan pengaduan, baik dikirimkan lewat SMS, email maupun datang langsung. Mereka menanyakan apakah benar ada penerimaan CPNS tahun ini karena di medsos banyak informasi ada rekrutmen pegawai," kata‎ Karo Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik KemenPAN-RB Herman Suryatman di Jakarta, Jumat (2/10).

Lanjut Herman, info kuota / formasi CPNS yang beredar di jejaring sosial (internet) jelas bohong, dan hanya spekulasi dari pihak-pihak yang akan mengambil keuntungan pribadi. Karena itu masyarakat diminta mengabaikan hoax tersebut.

Kabar Penting Lainnya: Ini Informasi Lengkap Seputar Syarat, Sistem, Jadwal dan Panduan Pelaksanaan Uji Kompetensi Guru (UKG) Tahun 2015
Diingatkan juga kepada para tenaga honorer K2 yang akan diangkat menjadi CPNS agar tetap tenang dan tidak terpengaruh kalau ada pihak-pihak yang mengaku bisa meloloskan menjadi CPNS dengan imbalan sejumlah uang.

Demikan juga dengan para bidan PTT, agar tidak membuka peluang masuknya oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. "Tidak ada pungutan sama sekali. Seluruhnya dibiayai dari uang negara, melalui APBN/APBD," tegasnya

Sumber : http://www.jpnn.com/read/2015/10/02/330378/Formasi-CPNS-Beredar-di-Medsos,-Ini-Penjelasan-Kemenpan-RB-
Awas, Formasi dan Kuota CPNS Beredar di Internet, Ini Penjelasan KemenPAN-RB
Ilustrasi Tes Seleksi CPNS
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+