Resmi, Ini Penyebab Rekrutmen CPNS 2015 Ditunda Tahun Depan

Kabar simpang-siurnya moratorium CPNS tahun 2015 terjawab sudah, hal ini seiring dengan keluarnya surat pemberitahuan dari pemerintah melalui Menpa RB. Dengan demikian pemerintah tidak membuka penerimaan CPNS tahun2015 meski banyak info yang mengatakan masih ada lowongan CPNS 2015 karena beberapa instansi pemerintah kekurangan pegawai.
Sebelumnya diberitakan:
Adanya Kuota CPNS Tahun 2015
Penyebab Gagalnya Peserta Tes CPNS Tidak Lulus Ujian Seleksi
Sistem Baru Rekrutmen PNS Tahun 2016

Seperti dikutip dari jpnn.com, rekrutmen CPNS 2015 resmi ditunda 2016 mendatang. Itu terjadi seiring keluarnya surat pemberitahuan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi nomor B/2163/M.PAN-RB/06/2015 tanggal 30 Juni 2015. Lihat juga Bukti Rendahnya Prestasi dan Mutu Pendidikan Nasional Indonesia

Berikut Alasan / Penyebab Rekrutmen CPNS 2015 Ditunda

"Mengingat masih banyaknya instansi pusat dan daerah yang belum menyelesaikan penetapan struktur organisasi, peta jabatannya, perhitungan analisa beban kerja, penyampaian data riil jumlah PNS, perkiraan PNS yang masuk BUP, maka rekrutmen ditunda tahun depan," kata Yuddy.

Selain secara administrasi belum terpenuhi, masalah anggaran juga jadi kendala. Menurut Yuddy, tahun ini pemerintah tidak menyediakan anggaran penyusunan naskah soal, biaya upload naskah soal ke dalam sistem computer assisted test (CAT), dan biaya pelaksanaan seleksi.

"Biaya rekrutmen CPNS sangat besar, makanya harus dianggarkan setahun sebelumnya. Tahun ini baru akan kami anggarkan rekrutmen 2016," terang guru besar Fisip Unas ini.

Meski begitu, ada pengecualian bagi instansi yang memiliki lembaga pendidikan kedinasan yang saat pendaftaran mahasiswa telah mendapat izin dari MenPAN-RB dengan ketentuan harus mengikuti dan lulus tes kompetensi dasar (TKD).

Demikian Kabar Guruku share yang dikutip langsung dari http://www.jpnn.com/read/2015/07/02/313006/Rekrutmen-CPNS-2015-Resmi-Ditunda-Tahun-Depan
Penjelasan Moratorium CPNS Memastikan Tidak Ada Penerimaan CPNS Tahun 2015
picture by riau.go.id
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+