Alhamdulillah, Honorer Dapat Jatah Rumah dari Program Sejuta Rumah

Kabar diluncurkannya Program Sejuta Rumah oleh kabinet kerja di Pemerintahan Jokowi nampaknya menjadi perhatian besar masyarakat terutama mereka yang belum memiliki rumah. Sebagaimana banyak diberitakan oleh media nasional bahwa Program Sejuta Rumah tidak hanya untuk PNS, tetapi non PNS, Honorer dan petugas medis pun berhak mendapatkan rumah dari program pemerintah tersebut. Baca Syarat Mendapatkan Rumah dari Program Sejuta Rumah Tahun 2015.

Sebagaimana dikutip dari okezone.com, Pada program satu juta rumah, pemerintah mengalokasikan 130 unit untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS). Nantinya rumah tersebut bakal diprioritaskan untuk PNS golongan I, golongan II dan sebagian golongan III.

Ini Bukti Honorer akan Mendapat Jatah Rumah dari Program Sejuta Rumah

Menurut Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, selain PNS, pegawai honorer dan tenaga medis juga akan mendapat kesempatan memiliki rumah ini. "Syaratnya yang jelas harus PNS. Tetapi pegawai honorer di daerah dan tenaga perawat, mantri juga bisa. Yang jelas yang belum punya rumah mendapat prioritas," ungkapnya di kantornya, Selasa (9/6/2015).

Dia mengatakan sebanyak 130 ribu unit rumah tersebut akan dibangun tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Tapi dari 130 ribu rumah, paling banyak di bangun di Pulau Jawa. "Ini bagian dari sejuta rumah. Jadi 130 ribu unit ini untuk PNS di seluruh Indonesia, tapi diutamakan yang paling banyak PNS-nya seperti di Jawa, Sumatera," sebutnya.

Tjahjo mengatakan dalam realisasi pembangunan rumah, pemerintah bekerjasama dengan sejumlah pengambang dan perbankan BUMN. "Nanti akan bersama REI, BTN, BNI, akan ada rapat kerja untuk menyamakan syarat-syaratnya. Bunga bank nanti akan disamakan, mungkin sekitar 5,5 persen," imbuhnya.
Sumber: http://economy.okezone.com/read/2015/06/09/470/1162584/tak-hanya-pns-honorer-juga-dapat-jatah-di-program-1-juta-rumah

Alhamdulillah semoga program sejuta rumah ini dapat terealisasi sebagaimana yang dicanangkan dan para honorer dapat yang selama ini masih belum punya rumah dapat segera memiliki rumah.
Honorer Dapat Jatah Rumah dari Program Sejuta Rumah
By Google : Program Sejuta Rumah
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+