Cara Daftar Pengguna Aplikasi Siap Online

Dalam rangka memajukan sistem pendidikan nasional, pemerintah terus meningkatkan layanan pada dunia pendidikan salah satunya dengan memanfaatkan perkembangan internet. Aplikasi Siap Online merupakan layanan sistem informasi dan aplikasi pendidikan online yang menghubungkan orang tua, siswa, guru, sekolah, dinas daerah dan pusat secara terpadu dan akuntabel.

Tidak semua orang dapat otomatis mengakses Aplikasi Siap Online, sebelumnya kita harus menjadi member atau pengguna Aplikasi Siap Online. Hal ini tentu bertujuan menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dalam kaitannya data diri siswa dan keluarga. Baca juga kabar sebelumnya : Bagaimana Nasib Guru yang Belum Memperoleh Sertifikasi?

Tata Cara Pendaftaran bagi Pengguna Aplikasi Siap Online

Nah, bagi rekan-rekan yang baru pertama kali atau ingin menggunakan Aplikasi Siap Online, silakan melakukan pendaftaran data diri anda ke situs resmi Siap Online terlebih dahulu. Berikut Kabar Guruku jelaskan langkah-langkah mendaftarkan diri menjadi pengguna aplikasi siap online.
1. Buka http://daftar.siap-online.com
2. Pilih layanan SIAP Sekolah dengan melakukan klik pada menu Login/Daftar
3. Isilah form yang telah disediakan meliputi NPSN dan alamat Email
4. Setelah pengisian form selesai, klik daftar untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya
5. Cek email yang anda gunakan untuk mendaftar tadi, sistem akan secara otomatis mengirimkan pesan aktivasi melalui email
Tambahan:
Apabila tidak mengetahui NPSN Sekolah, silakan klik tombol Cari NPSN.
Pesan aktivasi yang tidak masuk inbox email, biasanya berada di folder spam email anda.
6. Klik tautan aktivasi tersebut atau copy tautan dan paste pada browser kemudian klik enter
7. Lengkapi form isian selanjutnya yang terdiri dari :
  • Permintaan Kata Sandi
  • Isian Biodata, bagi pengguna yang sebelumnya pernah mendaftar ke layanan SIAPKu silakan gunakan password yang pernah didaftarkan.
  • Kelengkapan Informasi Sekolah
8. Klik LANJUT, maka akan muncul halaman konfirmasi.
9. Klik SIMPAN.
10. Klik Cetak Formulir Ajuan, kemudian silakan ditandatangani dan distempel Sekolah
11. Kirim formulir ajuan tersebut via email support@siap-online.com untuk verifikasi dan pengesahan.

Apabila cara di atas tidak dapat dilakukan, silakan baca Pengumuman berikut ini:
Kepada Calon Pengguna SIAP Online yang terhormat,
Sehubungan dengan adanya program Layanan PADAMU NEGERI yang dibangun menggunakan platform SIAP Online Edisi Gratis (bebas biaya) untuk mendukung program pemetaan mutu pendidikan nasional hasil kerjasama antara BPSDMPK-PMP Kemdikbud dengan PT. Telkom Indonesia. Hak akses SIAP Online Edisi Gratis otomatis menjadi bagian yang terintegrasi dari Layanan PADAMU NEGERI sesuai dengan ketentuan layanan yang berlaku.
Untuk mendapatkan hak akses Layanan SIAP Online Edisi Gratis, silahkan melakukan aktivasi akun sekolah Anda pada Layanan PADAMU NEGERI (http://padamu.siap.web.id/). Untuk mendapatkan surat aktivasi akun sekolah Anda, silakan hubungi Admin Dinas Pendidikan atau LPMP setempat. Informasi selengkapnya terkait program Layanan PADAMU NEGERI dapat diakses di http://bpsdmpk.kemdikbud.go.id/padamu
Pada platform SIAP Online yang sama otomatis menyediakan opsi Upgrade Layanan SIAP Online Edisi Berbayar (Standar/PPDB Online/Premium) yang menawarkan beragam fitur tambahan untuk melengkapi kebutuhan Dinas atau Sekolah secara mandiri. Sesuai dengan ketentuan layanan yang berlaku bahwa Layanan SIAP Online Edisi Berbayar merupakan opsional upgrade dari Layanan SIAP Online Edisi Gratis (bebas biaya). Silakan Anda login menggunakan akun sekolah Anda, kemudian klik "upgrade" seperti pada gambar berikut
Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya dan harap maklum.
Hormat Kami
Admin SIAP Online
Cara Daftar Pengguna Aplikasi Siap Online
Pengumuman untuk Calon Pengguna Aplikasi Siap Online

Demikian penjelasan Cara Daftar Bagi Calon Pengguna Aplikasi Siap Online untuk Operator/ Admin sekolah yang dapat terposting di laman sederhana ini. Semoga dapat membantu!!!

Artikel menarik lainnya:
1. Visi dan Misi Rektor Baru Universitas Airlangga, Saingi Harvard University
2. Arti Kode Unik NISN yang tidak diketahui banyak orang termasuk pemiliknya
3. Jadi Guru Garis Depan (GGD) Alternatif CPNS formasi Khusus
Bagikan di WhatsApp, Twit, FB, G+